Minggu, 20 April 2014

MANUSIA DAN PENDERITAAN




Nama: Bonar Sualoon
Kelas: 1KA28
NPM: 11113775



A.MANUSIA DAN PENDERITAAN


1   1.Penderitaan






Penderitaan berasal dari kata derita berasal dari bahasa sansekerta artinya menahan. Derita artinya menanggung atau merasakan sesuatu yang tidak menyenangkan. Penderitaan itu bisa dari lahir atau batin.
Penderitaan termasuk realitas dunia dan manusia.Penderitaan itu ada yang berat ada juga yang ringan. Namun peranan individu juga menentukan berat-tidaknya intensitas penderitaan. Suatu peristiwa yang dianggap penderitaan oleh seseorang belum tentu merupakan penderitaan bagi orang lain. Dapat pula suatu penderitaan merupakan kekuatan untuk bangkit dari keterpurukan. Penderitaan pastinya akan dialami oleh semua orang yang sudah merupakan resiko.Tuhan memberikan kebahagiaan dan penderitaan kepada setiap umatnya, agar manusia sadar untuk tidak melupakan Tuhan-nya.










2.Siksaan

Siksaan adalah menyengsarakan, menganiaya, menghancurkan, dan siksaan juga berupa siksaan fisik maupun psikologis.Akibat siksaan yang dialami seseorang akan menimbulkan  penderitaan dan kesengsaraan dalam hidupnya. Penyiksaan yang dilakukan terhadap seseorang mempunyai tujuan untuk balas dendam dengan cara menyiksa,membunh, perampokan, penculikan seperti yang biasa lihat di berita TV.
Contoh video ini termasuk penyiksaan terhadap anak:













3.Kekalutan Mental

Pengertian kekalutan mental
Pengertian kekalutan mental merupakan suatu keadaan dimana jiwa seseorang mengalami kekacauan dan kebingungan dalam dirinya sehingga ia merasa tidak berdaya. Saat mendapat kekalutan mental berarti seseorang tersebut sedang mengalami kejatuhan mental dan tidak tahu apa yang mesti dilakukan oleh orang tersebut. Dengan mental yang jatuh tersebut tak jarang membuat orang yang mengalami kejatuhan mental menjadi tak waras lagi atau gila. Karena itu orang yang mengalami kejatuhan atau kekalutan mental seharusnya mendapat dukungan moril dari orang-orang dekat di sekitarnya seperti orangtua, keluarga atau bahkan teman-teman dekat atau teman-teman pergaulannya. Hal tersebut dibutuhkan agar orang tersebut mendapat semangat lagi dalam hidup.


Contoh kasus
Manusia, merupakan suatu makhluk yang sangat kompleks, selain mempunyai rasa kasih dan cinta, ternyata manusia juga mempunyai apa itu rasa penderitaan, sebagai salah satunya adalah kekalutan mental.
seperti yang ada pada kehidupan sehari-hari, banyak manusia yang mengalami masalah kekalutan mental, misal, seorang mahasiswa yang akan melakukan kegiatan sidang untuk besok (presentasi skirpsi), tak sedikit darinya yang pasti akan merasakan grogi yang luar biasa, dan biasanya akan timbul penampakan gejalanya baik fisik maupun rohani.

ada kala juga jika seorang manusia remaja yang sedang mengalami patah hati dikarenakan ada penolakan di dalam cinta, maka secara reflek kejiwaannya akan mengalami kekalutan (meskipun hanya bersifat sementara).
misal juga, ada seorang yang sudah ditanggung jawabkan dalam kepercayaan yang sangat penting, namun disaat itu juga dia melakukan kesalahan yang besar, dan sehingga membuat namanya tercoreng, dan kebanyakan tipe orang seperti ini (meskipun bukan mayoritas) hanya lari dari masalahnya, sebenarnya dia ingin menyelesaikan masalahnya, tetapi akan ketakutan yang besar akan kesalahan yang dia perbuat, maka dia lebih memilih untuk mundur dari masalah.




4.Penderitaan dan Perjuangan

Setiap manusia pasti mengalami penderitaan, penderitaan merupakan bagian dari kehidupan manusia, hanya bagaimana seseorang menyikapinya dan bagaimana seseorang mengurangi penderitaan itu sendiri, Tuhan memberikan cobaan kepada manusia tidak hanya kebahagiaan. Tetapi juga cobaan penderitaan, maka kita hidup tidak boleh cepat menyerah, mudah putus asa manusia harus optimis berjuang menghadapi tantangan hidup dan berdoa kepada Tuhan. Nasib seseorang tidak akan bentrok, kecuali orang ini berusaha merubahnya sendiri.




5.Penderitaan, media massa, dan seniman

Di era modern yang sangat canggih sekarang ini kemungkinan terjadi penderitaan kemungkinan sangat besar kemajuan teknologi sebagian membuat manusia menderita, sebagainya menyejahterakan manusia. Terciptanya reaktor nuklir, pabrik senjata, bom atom merupakan sumber penderitaan manusia. Seperti saat perang dunia ke-II, bom atom di Hiroshima dan Nagasaki, kebocoran nuklir di Uni Soviet. Penggunaan peluru kendali saat perang teluk. Di Fukushima di Jepang terjadi kebocoran reaktor nuklir akibat gempa dan tsunami.



6.Penderitaan dan sebab-sebabnya

Penderitaan yang di terima oleh manusia terjadi beberapa faktor. Penderitaan merupakan akibat dan kelalaian, keteledoran seseorang kurang disiplinnya, seseorang bila berkendara tidak mengecek rem, dll, sehingga terjadi kecelakaan menimbulkan penderitaan. Penderitaan disebabkan akibat tidak ramahnya sebagai manusia dengan alam, penebangan hutan secara membabi buta menyebabkan tanah longsor dan banjir besar/ bandang di Wasior, Irian Jaya.



7.Pengaruh Penderitaan

MACAM PENGARUH PENDERITAAN
a. Pengaruh Negatif
Orang yang mengalami penderitaan mungkin memperoleh pengaruh bermacam- macam sikap dalam dirinya. Sikap yang timbul dapat berupa sikap negative, misalnya penyesalan karena tidak bahagia, sikap kecewa, putus asa, atau ingin bunuh diri.

b. Pengaruh Positif
Orang yang mengalami penderitaan mungkin juga akan memperoleh sikap positif dalam dirinya. Sikap positif adalah sikap optimis mengatasi penderitaan hidup, bahwa hidup bukan hanya rangkaian penderitaan, melaikan juga perjuangan membebaskan diri dari penderitaan. Penderitaan juga bisa menjadi introspeksi diri bagi diri kita agar bisa mengoreksi semua kesalahan yang ada dalam diri kita agar kehidupan kita jauh lebih baik.

C.CARA MENGATASI PENDERITAAN
Penderitaan yang sudah menjadi takdir atau pun nasib kita sebenarnya bisa kita hindari karena yang membuat hidup kita menderita adalah perbuatan yang kita lakukan.
Penderitaan bisa kita atasi dengan cara :
1. memulai sesuatu hal dengan hal yang baik, dengan cara ini penderitaan bisa kita hindari karena dengan berbuat baik nasib kita bisa berubah sesuai dengan perbuatan yang telah kita lakukan. Tak lupa juga, dengan berpikiran positif. Karena segala sesuatunya bersumber dari pikiran kita.
2. lebih mendekatkan diri pada Tuhan, dengan cara ini apa yang kita perbuat akan sesuai dengan jalan dan seturut dengan perintahNya. Penderitaan kita bisa berkurang jika selalu mendekatkan diri pada yang kuasa. Untuk itu, hiduplah dengan hidup yang berada dijalanNya, insya allah, allah akan menjamin kebahagiaan di akhirat kelak.
3. jalani hidup dengan optimis, dengan cara ini penderitaan dalam hidup kita akan segera berlalu karena adanya suatu motivasi dalam diri untuk mengakhiri segala penderitaan yang telah terjadi dalam hidup ini. 


 Contoh Penderitaan di Negera lain :













Sumber:


·   
             Buku Modul
·         http://cynthia-octavianti92.blogspot.com/2011/02/pengaruh-penderitaan.html

 Video

Tidak ada komentar:

Posting Komentar